Laman

Kamis, 04 Oktober 2018

Tafsir Ibnu Katsir; Bismillah (Dengan Nama Allah)

Hasil gambar untuk muslim.or.id baik


Nasehat Muslim

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ
Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang (Surat Al-Fatihah: 1)


Tafsir:

Rasulullah Muhammad shallallahu'alaihi wassalam tidak mengetahui pemisah antara surat Al-Qur'an maka Allah menurunkan, Bismillahirrahmanirrahim (Hadits isnad shahih dalam kitab Sunan Abu Daud, kitab Mustradak imam Al-Hakim).

Nabi Muhammad shallallahu'alaihi wassalam ketika membaca surat alfatihah memutus bacaan; Bismillahirrahmanirrahim, alhamdulillahi rabbil 'alamin, arrahmanirrahim, maliki yaumiddin (Hadist isnad shahih menurut Ad-daruquthni, dalam kitab Musnad Imam Ahmad, Sunan Abi Dawud, Shahih Sunan Khuzaimah, Mustradak Al-Hakim).

Bacaan basmalah disunnahkan dibaca diawal wudhu, Nabi Muhammad shallallahu'alaihi wassalam bersabda, tidak sempurna wudhu bagi yang tidak membaca nama Allah atasnya (Hadist dalam kitab Musnad Ahmad)

Bacaan basmalah disunnahkan saat hendak makan, Nabi Muhammad shallalallahu'alahi wassalam bersabda, ucapkan bismillah, makanlah dengan tangan kananmu dan makanlah yang dekat darimu (HR. Imam Muslim)

Disunnahkan membaca bismillah ketika hendak berhubungan suami isteri, Rasulullah Muhammad shallallahu'alaihi wassalam bersabda, sekiranya kalian hendak mencampuri isterinya maka ucapkan (doa); "bismillah, jauhkanlah kami dari syaithan dan jauhkan setan dari anugerah yang Engkau berikan kepada kami", jika Allah menakdirkan anak bagi keduanya, maka anak itu tidak akan diganggu setan selamanya (HR. Al-Bukhari Muslim)

تفسير القرآن العظيم - ابن كثير
Tafsir Al-Qur'an Al-'Adzhim,
Ibnu Katsir






nasehat-muslim blogpsot co id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar