Laman

Senin, 27 Juni 2011

Syirik Meminta pada Jin








































































Nasehat Muslim


Pertanyaan :
Apakah boleh muslim berdoa berikut : kabulkanlah kebutuhan kami wahai jin khadam yang bernama baik ?

Jawab :
Meminta pada jin khadam yang mempunyai nama yang baik adalah kesyirikan, karena meminta pada selain Allah ta'ala pada hal ghaib yang tidak jelas adanya, dan hal ini tidak diketahui asalnya.

Allah ta'ala berfirman, artinya
“Artinya : Dan siapakah yang lebih sesat daripada orang yang menyeru (menyembah) sembahan-sembahan selain Allah yang tiada dapat memperkenankan (do’anya) sampai hari kiamat dan mereka lalai dari (memperhatikan) do’a mereka. Dan apabila manusia dikumpulkan (pada hari kiamat) niscaya sembahan-sembahan mereka itu menjadi musuh mereka dan mengingkari pemujaan-pemujaan mereka”
(Al-Ahqaf : 5-6)

Allah ta'ala berfirman, artinya
"Dan barangsiapa yang menyeru pula bersama dengan menyeru Allah, akan Tuhan yang lain, padahal tidak ada keterangan­nya sedikit juga, maka perhitungannya adalah di sisi pengasuhnya. Sesungguhnya tidaklah akan mendapat kejayaan orang­orang yang kafir"
(QS. al-mukminun : 117)

Allah ta'ala berfirman, artinya
"Dan, janganlah kamu menyembah apa-apa yang tidak memberi manfaat dan tidak (pula) memberi mudarat kepadamu selain Allah; sebab jika kamu berbuat (yang demikian) itu, maka sesungguhnya kamu kalau begitu termasuk orang-orang yang zalim. Jika Allah menimpakan sesuatu kemudaratan kepadamu, maka tidak ada yang dapat menghilangkannya kecuali Dia"
(QS.Yunus: 106--107)

Allah ta'ala berfirman-Nya, artinya
"Dan sesungguhnya masjid-masjid itu milik Allah maka janganlah kamu menyeru bersama Allah itu seorangpun "
(QS. Al Jin : 18)

Allah ta'ala berfirman, artinya:
"Dan bahwasannya ada beberapa orang laki-laki di antara manusia meminta perlindungan kepada beberapa laki-laki di antaranya Jin maka jin-jin itu menambah bagi mereka dosa dan kesalahan"
(QS. Al-Jin : 6)

Dan dalam hadist Nabi Muhammad shalallahu'alaihi wassalam bersabda
Jika kamu meminta maka meminta pada Allah, dan jika kamu meminta pertolongan maka mintalah pertolongan pada Allah
(HR. Tirmidzi)

Dan berbagai dalil dari al-qur'an dan al-hadist yang lain bahwa meminta manfaat dan menjauhkan mudharat adalah hanya kepada Allah ta'ala, dan meminta pada selain Allah ta'ala adalah kesyirikan karena hal ini termasuk ibadah.

Wabillahi taufiq washalallahu 'ala nabiyina muhammad wa alihi washahbihi wassalam.

Komite Tetap Riset Ilmiah dan Fatwa Arab Saudi
Al Lajnah Ad Daimah lil Buhuts Al ‘Ilmiyyah wal Ifta’






Nasehat Muslim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar