Laman

Sabtu, 24 September 2011

Orang Bertaqwa Tidak Menentang Perintah Allah dan Rasul-Nya




Nasehat Muslim

Allah ta'ala berfirman, artinya
"'Mereka orang-orang yang beriman dengan apa yang diturunkan kepadamu.'' 
(QS. Al-baqarah : 4)


Sifat orang yang bertaqwa diantaranya adalah beriman dengan apa yang diturunkan kepada Nabi Muhammad shalallahu'alaihi wassalam yaitu al-qur'an dan assunnah.

Hal ini sebagaimana firman Allah ta'ala
"Dan Allah turunkan kepadamu alkitab (alqur'an) dan alhikmah (assunnah)"

Maka orang yang bertaqwa itu mereka beriman dengan seluruh apa yang disampaikan oleh rasul, tidak beriman sebagian tapi menentang  sebagian yang lain.

Mereka  tidak menentang perintah Allah dan rasul-Nya,  mereka juga tidak mentafsirkan Al-qur'an dan assunnah dengan yang tidak dimaksudkan Allah dan rasul-Nya.

(Lihat, Taysirul karimirrahman fii tafsiril kalaamil mannaan, surat al-baqarah : 4)









Nasehat Muslim
Home : http://nasehat-muslim.blogspot.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar