Laman

Senin, 19 Maret 2018

Kumpulan Nasihat Ulama


Hasil gambar untuk twit ulama



Nasehat Muslim


# Semata - mata Karena-Nya #
@ahmedjelin
Aku dan engkau akan senantiasa berada di antara orang yang memuji dan mencela. Jangan pedulikan mereka. Akan tetapi ikhlaslah untuk Allah semata, carilah ampunan dan ridho-Nya, ambillah kebenaran dan tinggalkan selainnya, dan tetaplah berada bersama pemimpin & jamaah kaum muslimin. Niscaya Allah akan berikan taufik kepadamu.
Dr Ahmad bin Hamd Jailani, Murid Syaikh Ibnu Baz, da’i Badan Penanggulangan Teroris Saudi, pernah ke Indonesia Januari 2013.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama

---
# Nikmat Yang Terbayang #
@solyman24
Jika kita berat berbuat taat, ingatlah bahwa surga yang nikmatnya tak pernah terbayang manusia disediakan bagi mereka yang taat.
Syaikh Dr Sulaiman ar Ruhaili, Dosen Universitas Islam Madinah pernah beberapa kali mengisi dauroh di Indonesia. 18
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Yang Lembut Dan Yang Kasar #
@saudAlfunaysan
Amru bin Ma'di berkata: Perkataan yang lembut akan melembutkan hati yang lebih keras dari batu, sebaliknya perkataan yang kasar akan mengeraskan hati yang lebih lembut dari sutera. وَلَوْ كُنتَ فَظًّا غَلِيظَ الْقَلْبِ لَانفَضُّوا مِنْ حَوْلِكَ
“Jika engkau keras dan berhati kasar maka mereka akan berpaling darimu” (Ali Imran: 159)
Syaikh Prof.Dr. Sa'ud Al Funaisan, Profesor bidang Syariah Universitas Imam Muhammad bin Su'ud, Riyadh.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Yang Mendapat Pujian #
@ahmadjelin
Jika melihat hal yang menakjubkan, berzikirlah, dan doakan berkah pada yang dilihat (Fatwa Lajnah Daaimah).
Dr Ahmad bin Hamd Jailani, Murid Syaikh Ibnu Baz, da’i Badan Penanggulangan Teroris Saudi, pernah ke Indonesia Januari 2013.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Membuat Takut Kepada Selain Pencipta #
@dralabdullatif
Terus-terusan berbuat maksiat menyeret pada sikap takut kepada selain Allah, berharap kepada selain Allah, cinta untuk selain Allah, dan tawakkal kepada selain Allah, yang bisa menyebabkan seseorang tenggelam di lautan kesyirikan (Ibnul Qayyim)
Dr. Abdul ‘Aziz alu Abdul Latif, dosen Jurusan Aqidah Universitas Al Imam, anggota lembaga editorial dan pusat penelitian dan studi Majalah al Bayan, website beliau http://www.alabdulltif.net 16
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Selamat Dari Siksaan #
@abdulaziztarefe
Berzikir mengingat Allah berarti selamat dari siksaNya.
Di antara bukti kasih sayang Allah:bahwa sebab-sebab datangnya rahmat lebih mudah daripada sebab2 datangnya azab. 
Diriwayatkan dalam sebuah hadits “Tiadalah suatu amalan yang dilakukan anak Adam lebih menyelamatkan baginya dari azab selain daripada zikir kepada Allah”
Syaikh Abdul Aziz Ath Tharifi, Ulama yang juga menjabat sebagai Peneliti Ilmiah di Departemen Masalah Islam di Riyadh. Saudi Arabia.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Seburuk - buruk Manusia #
@Dr_almosleh
Seburuk-buruk manusia adalah suatu kaum yang menikmati karunia Allah kemudian kafir dengannya dan berpaling dari jalanNya. Allah Ta'ala berfirman :
إِنَّ شَرَّ الدَّوَابِّ عِندَ اللَّـهِ الَّذِينَ كَفَرُوا فَهُمْ لَا يُؤْمِنُونَ
Sesungguhnya binatang (makhluk) yang paling buruk di sisi Allah ialah orang-orang yang kafir, karena mereka itu tidak beriman. (al Anfal: 55)
Dr. Khalid Al Mushlih, dosen fiqh pada Universitas Al Qashim, sekaligus menantu Syaikh Muhammad bin Shalih Al-‘Utsaimin. 15
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulam
---
# Ketikaksopanan Orang Khawarij #
@saadalqaoud
Jurtsumah (tokoh Khawarij) berkata: Wahai Muhammad berbuat adil lah!
Sebuah kelancangan yang bathil terhadap makhluk Allah yang mulia (nabi shallallaahu ‘alaihi wa sallam). Begitu juga dengan keturunan-keturunan mereka (khawarij) pada zaman kita ini: kelancangan mereka terhadap para ulama rabbani dan pewaris para nabi!
Syaikh Sa'ad al Qa'ud, anggota pengajar Universitas Internasional Al Ma'rifah, Riyadh.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Senjata Terkabulnya Doa #
@alowyed
Bersih dan murninya hati terhadap sesama umat Islam adalah senjata jitu untuk dikabulkannya do'a-do'a pada hari ini. Bersihnya hati ini juga ujian dan cobaan, maka hendaklah setiap kita memeriksa keselamatan hatinya.
Dr Abdul Aziz al ‘Uwaid, Dosen Ushul Fiqh Universiras Qashim. 12
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Tidak Akan Terhalang Doa #
@AfnanTilmisani
Berhati-hatilah dari orang yang terzhalimi, yang terkalahkan padahal ia berada di pihak yang benar. Ketahuilah, sesungguhnya tidak ada penghalang bagi doanya untuk terkabulkan.
Wahai orang yang terzhalimi, jangan engkau takut dengan kuatnya kezhaliman dan bersatunya mereka dalam melakukan kezhaliman, sesungguhnya tidaklah mungkin Tuhanmu menjanjikanmu dengan pengabulan doa kemudian ia menelantarkanmu.
Prof. Dr. Afnan Tilmisani, Dosen Fiqh di fakultas syariah, universitas Ummul Quro, saudi arabia
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Dzikir Yang Agung #
@faal26
Zikir yang paling agung adalah yang membuat dada penuh dengan rasa takut pada Allah, penyerahan diri, kemuliaan dan kembali kepadaNya.
وَالَّذِينَ إِذَا فَعَلُوا فَاحِشَةً أَوْ ظَلَمُوا أَنفُسَهُمْ ذَكَرُوا اللَّـهَ فَاسْتَغْفَرُوا لِذُنُوبِهِمْ
Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka. (Ali Imran: 135)
Dr. Abdullah as Sakaakir Dosen Pengajar di Universitas Ibnu Su'ud cabang Qashim. 11
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Bagian Amalan Kebaikan #
@DrDaghashAlajmi
Ibnu Taimiyah berkata: Istighfar adalah amal kebaikan paling besar, maka siapa yang merasa tidak sempurna dalam perkataannya,amalannya, rezekinya atau merasa sempit hatinya, maka hendaklah ia bertauhid dan beristighfar. Al fatawa 11/ 698
Dr.Dhagsy al Ajmi, Doktor dalam bidang Akidah, dosen di Universitas Kuwait.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Untukmu, Anakkku #
@saudAlfunaysan
Anakku, jadilah berbeda, tapi jangan sombong
Tulislah yang kau mau, tapi jangan provokasi
Kritiklah semaumu, tapi jangan menghina
Syaikh Prof.Dr. Sa'ud Al Funaisan, Profesor bidang Syariah dan mantan dekan di Universitas Imam Muhammad bin Su'ud, Riyadh. 10
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Yang Menjadi Tempat Bergantung #
@S3dGhamdi
Jika Anda ingin rasa bahagia terus di hati, jangan Anda bergantung pada siapapun, selain Rabb Anda.
Syaikh Sa’ad al Ghamidi, Imam Masjid di Dammam, Saudi Arabia, bacaan indah Quran dari suara beliau sudah sering terdengar di negara kita
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Karena Melihat Kesuksesan #
@NoohAlshehri
Orang yang segera beramal adalah yang melihat kesuksesan sebelum terjadi dan sebelum dilihat oleh orang lain.
Dr Nuh asy Syahri, dosen di Universitas King Abdul Aziz, Direktur Ma'had Imam asy Syathibi, Jeddah. 09
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Yang Membanggakan Diri #
@ALSHEHRI89
Manusia yang bangga dengan kekuatan dan kelihaiannya, ketika sakit dan harus bedrest, nampaklah lemah dan butuhnya ia pada Rabbnya
Dr Abdullah asy Syahri Doktor dalam bidang akidah dan madzhab kontemporer, Riyadh
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Menjaga Hubungan #
@HaithamAlheweny -
Menjaga jarak dalam hubungan dengan manusia seperti menjaga jarak antara kendaraan di sepanjang perjalanan yang bisa mencegah terjadinya kecelakaan yang menghancurkan.
Syeikh Haitsam al Huwaini, lulusan Fakultas Hadits Universitas Al-Azhar, putra Syeikh Abu Ishaq al Huwaini. 06
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Nikmat Penduduk Surga #
@AHMEDSALSHEHRI
Selamatnya hati dari dengki, iri, dan hasad adalah salah satu nikmat penduduk surga. Orang yang bahagia, merasakan itu juga di dunia.
Dosen Pascasarjana Ilmu Al-Qur'an Universitas Umm Al Qura.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Menjauhi Berburuk Sangka #
@mohammadalwh
Imam Bakr bin Abdullah Al Muzani berkata: “Jauhilah bagimu pembicaraan yang jika engkau benar maka engkau tidak akan diberi pahala, dan jika engkau salah maka engkau akan berdosa, yaitu: berburuk sangka kepada saudaramu”.
Dr. Muhammad Abdullah Al-Wuhaibi, Professor Akidah dan Perbandingan Madzhab di King Saud University.05
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Yang Sibuk Dengan Akhirat #
@abdulaziztarefe
Bahagia itu adalah dengan qana'ah. Siapa yang hatinya sibuk dengan akhirat, maka Allah akan bahagiakan ia walaupun dengan sesuatu yang sedikit. Siapa yang hatinya sibuk dengan dunia ,setiap kali tangannya penuh dengan dunia tersebut, maka semakin miskin hatinya.
Syaikh Abdul Aziz Ath Tharifi, Ulama yang juga menjabat sebagai Peneliti Ilmiah di Departemen Masalah Islam di Riyadh, Arab Saudi.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Pesan Ayah Kepada Anaknya #
@DrAlshoreka
Abu Bakar bin ‘Ayyasy berkata kepada anaknya saat menjelang kematian: “Apakah kiranya Allah akan menyia-nyiakan ayahmu ini, seorang yang selama 40 tahun mengkhatamkan Al-Qur’an setiap malam?”
Dr. Abdullah Al Syurikah, Imam dan Khatib Masjid Ad Duwailah, Kuwait.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Karena Timbangan Akhalak Seorang #
@dmohammadalali
Tidak ada sesuatu pun yang diletakkan di timbangan hari kiamat melebihi beratnya timbangan akhlak yang mulia. Sungguh orang yang baik akhlaknya bisa menggapai kedudukan orang yang rajin puasa dan rajin shalat.
Syaikh Prof. Dr. Muhammad al ‘Ali, Prof Akidah Universitas Imam Muhammad bin Su'ud, Riyadh. 03
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Akan Banyak Dibutuhkan #
@DrDaghashAlajmi.
Siapa yang merasa cukup dengan Allah… manusia akan memerlukan dirinya…
Dr.Dhagsy al Ajmi, Doktor dalam bidang Akidah, dosen di Universitas Kuwait. Penulis dan pentahqiq buku-buku seputar Akidah.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Kesibukan Yang Mendatangkan Keberkahan #
@salman_almeshal |
Tak cukup sekedar sibuk, pertanyaannya adalah apa yang membuat Anda sibuk?
Syaikh Salman al Misy’al, Imam dan Khatib Masjid ar Rifa’, Fiuz, Bahrain. 02
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Nikmatnya Bisa Faham Qur'an #
@HaithamAlheweny |
“Aku lewati satu ayat al-Quran kemudian kupahami, sungguh aku sangat ingin semua orang paham seperti aku memahaminya” (Ibnu Abbas)
Syaikh Haitsam al Huwaini, lulusan Fakultas Hadits Universitas Al-Azhar, putra Syeikh Abu Ishaq al Huwaini.
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Memprioritaskan Agama #
@madanybukhary |
Imam Bukhari asalnya Persia, namun tidak mengurangi keutamaannya. Allah angkat derajatnya karena pelayanannya akan agama
Syaikh Hamid Akram al Bukhari, ulama Hadits dari Madinah, pengajar di Masjid Nabawi. 01
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama
---
# Tempat Mengantungkan Hati #
@Alruhaili_Abdu |
Jalan meraih kesuksesan dan kemenangan: Anda gantungkan hati Anda hanya kepada Allah.
Syaikh Prof. Dr Abdullah ar Ruhaili, guru besar Ilmu Hadits Universitas Tahibah, Madinah, Saudi Arabia
Twit Ulama | twitulama.com | twitter, instagram & telegram: @twitulama

Nasehat Muslim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar