Laman

Kamis, 10 Maret 2011

Tujuan Jin dan Manusia Dicipta














Nasehat Muslim

Allah berfirman, artinya,
"dan tidaklah aku menciptakan jin dan manusia kecuali untuk beribadah "
(QS. adz-dzariyat : 56)

"Kecuali untuk beribadah" (illa liya'buduun) yaitu pengecualian dari keumuman kondisi, artinya tidaklah aku menciptakan jin dan manusia untuk sesuatu kecuali untuk beribadah, dan dalam kaidah bahasa arab (lam) pada (liya'buduun) adalah alasan, maksudnya alasan yang menjelaskan hikmah dari penciptaan ini yaitu tujuannya untuk agar beribadah.

"aku menciptakan" (khalaqtu) yaitu maksudnya aku mengadakan, dan ini pengadaan yang didahului kemampuan Allah untuk mencipta.

"Jin" (al-jin) yaitu kaum jin mereka berada dalam ghaib dan tersembunyi, dalam bahasa arab kata ini tersusun dari huruf jim dan nun, dua huruf ini menunjukkan suatu yang tersembunyi atau tertutup, dan kata lain yang semisal hal ini adalah jannah yang artinya surga.

"Manusia" (al-insu) yaitu dinamakan demikian dari bahasa arab yaitu iynas yang artinya ramah, karena manusia tidak dapat hidup tanpa satu sama lain saling berbuat keramahan antar sesama manusia.

"Kecuali untuk beribadah" (illa liya'buduun) ditafsirkan untuk mentauhidkan Allah subhanahu wata'ala, juga ditafsirkan untuk tunduk kepada Allah dengan taat pada-Nya dengan mengerjakan yang diperintahkan dan meninggalkan yang dilarang Allah subhanahu wata'ala, dan dari ketaatan ini yaitu mentauhidkan Allah subhanahu wata'ala, dan inilah hikmah dari diciptakannya jin dan manusia.

(referensi, alqaulul mufid 'ala kitabittauhid, hal 11-12, juz1, darul atsar)

nasehat muslim
www.nasehat-muslim.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar